4 Rekomendasi Grup WhatsApp Versiku

Beberapa waktu lalu aku sempat membahas di story Instagramku tentang betapa pentingnya memiliki komunitas online yang sesuai dengan karakter dan minat kita. Apalagi bagi seorang ibu rumah tangga yang kadang sudah tidak punya kesempatan untuk berjumpa atau bersosialisasi apalagi sampai bicara soal aktualisasi diri dan potensi. 

Di jaman sekarang kita beruntung karena teknologi memberikan kita kesempatan untuk berjumpa secara online. Sekalipun memang tetap saja rasanya berbeda dengan berjumpa secara langsung, tapi rasanya aku cukup bersyukur masih bisa "keep in touch" dengan teman-teman lama ataupun dengan berbagai komunitas belajar.

Bagiku hal-hal semacam ini cukup penting karena rutinitas sehari-hari bisa saja membuat jenuh. Dengan adanya kesempatan berkomunikasi dengan orang lain walaupun secara online, bagiku (setidaknya dalam kondisi saat ini) itu sudah cukup untuk memenuhi kebutuhan bersosialisasi.

Selain teknologi bisa digunakan untuk bersosialisasi, kita pun juga bisa memanfaatkannya untuk saling sharing hal bermanfaat, belajar ataupun menyalurkan minat pribadi. Alhamdulillah aku sendiri pun dipertemukan dengan berbagai grup dan komunitas di whatsapp yang memberikan banyak kebermanfaatan buatku pribadi. 

Aku akan coba berbagi tentang beberapa nama grup yang kuikuti dan alasan kenapa aku merekomendasikan grup tersebut. Silakan dibaca sampai habis yaa.

1. Grup Hsi Edu

Grup hsi sedang membuka pendaftaran santri baru

Grup ini merupakan grup belajar islam yang dibimbing oleh Ustadz Dr. Abdullah Roy M.A. Hafizahullah. Beliau merupakan alumni S3 Universitas Islam Madinah dan sempat mengajar di berbagai tempat. 

Saat ini beliau membimbing grup belajar Halaqah Silsilah Islamiyah (hsi). 
Hsi merupakan program belajar online yang sesuai dengan Alquran dan sunnah. 
Siapapun yang berusia minimal 10 tahun bisa ikut grup ini. Yang terpenting adalah memiliki perangkat dan koneksi internet serta berkomitmen menyelesaikan pembelajaran sampai akhir. 

Aku sendiri sepertinya sudah setahun lebih di grup ini. Berikut beberapa hal yang membuatku masih bertahan di grup hsi :

1. Materi pembelajaran tersistematis
Dimulai dari materi yang sangat dasar sampai ke materi yang lebih khusus. Jadi kurikulumnya benar-benar cocok untuk siapapun yang ingin belajar islam dari awal. Apalagi materinya pun berdasarkan dalil yang jelas. 

2. Ada materi setiap hari
Materinya berupa rekaman audio. Tapi tak usah khawatir. Materinya disusun secara singkat sehingga satu materi biasanya hanya membutuhkan waktu 4-5 menit saja. Biasanya sambil mendengarkan audio, aku juga sambil mencatat rekaman tersebut di buku khusus supaya ketika nanti ujian tinggal dibaca-baca lagi saja.
 
3. Ada evaluasi setiap hari
Setiap hari kita akan diberikan 2 soal untuk dijawab. Soalnya sebenarnya gak susah-susah banget tapi memang ada yang kadang menjebak. Apalagi kalau ditanya ayat berapa dan surat berapa hehe. 

Nanti akan ada ujian akhir dengan jumlah 8 soal dan 30 soal. Kita juga akan diberikan sertifikat kelulusan jika kita dinyatakan lulus. Aku suka sekali dengan metode belajar ini karena merasa seperti anak sekolahan lagi hihi. 

4. Ada aplikasinya tersendiri
Hsi sebenarnya memiliki aplikasi tersendiri yang bisa didownload di playstore. Tapi aku pribadi lebih suka membuka situsnya lewat google chrome karena jarang error. 

5. Proses belajarnya gratis. 
Masya Allah semoga jadi amal jariyah bagi yang terlibat. Jujur aja belajar di hsi itu gratis tanpa dipungut biaya. Bahkan ada yang malah dikasih hadiah apabila mendapatkan nilai terbaik di akhir semester! Pokoknya ga rugi ikut grup ini karena buatku pribadi jadi melatih untuk konsisten setiap hari belajar agama. 

Oh iya, bagi kalian yang ingin ikutan, sekarang hsi sedang membuka pendaftaran sampai 24 april lho. Silakan cek Link berikut untuk mendaftar ya : Daftar Hsi

2. Quran Review


Sebenarnya ini bukan grup whatsapp ya tapi lebih ke pesan otomatis gitu. Quran Review juga punya komunitas tersendiri yang membahas tafsir quran dengan bahasa yang mudah dimengerti. Kayaknya cocok banget untuk anak-anak muda. 

Aku sendiri gak pernah ikut kajiannya karena lewat zoom dan waktu pelaksanaannya di malam hari. Makanya aku sulit untuk bergabung di waktu-waktu tersebut karena sudah sibuk sama anak-anak. 

Awal mula ikut pesan otomatis ini adalah karena aku suka dengan postingan akun review quran yang ada di instagram. Ternyata mereka juga membuat pendaftaran bagi siapapun yang Ingin mendapatkan pesan reminder otomatis di grup whatsapp. Aku pun bergabung. 

Aku suka dengan tafsir alquran yang diberikan setiap minggunya karena pesannya disampaikan dengan bahasa yang mudah dimengerti. Kalau kamu ingin mendapatkan reminder gratis di whatsapp kamu, silakan cek bio di akun instagramnya ya : Quran Review

3. Grup Mommee

Entah sudah berapa tahun aku bergabung di grup ini. Barangkali sudah ada lima tahunan. Awal mulanya karena ada kakak-kakak alumni UI yang mengundang. Dulu grup ini sempat di merger jadi tiga grup mommee. Tapi tampaknya sekarang disatukan hanya satu grup saja (kalau aku tidak salah). 

Di dalam grup ini memang banyak terdapat ummahat alumni ui, tapi bukan berarti isinya anak ui semua ya. Jadi sebenarnya siapapun bisa ikut asal dia muslimah hehe. 

Kenapa aku suka dengan grup ini? Sebenarnya grup ini tidak memiliki jadwal terstruktur setiap minggunya. Dulu sih sebenarnya sempat ada jadwal-jadwal tertentu misalnya English day (Jadi Semua anggota harus komen dalam bahasa inggris) tapi gak jalan. Akibatnya grup ini hanya membahas topik random saja. 

Tapi jujur ya, pembahasan random itu banyak memberikan manfaat dan hikmah buatku pribadi karena isinya selalu berbobot. Apalagi di mommee banyak yang berkompeten di bidangnya masing-masing. Setiap hari ada saja sharing ilmu bermanfaat yang dilakukan secara natural dan spontan. 

Grup mommee ini bukanlah grup emak-emak yang hobinya ghibah atau membahas hal-hal tak penting. Menurutku grup momme ini termasuk grup yang secara tidak langsung membuatku termotivasi untuk jadi lebih baik apalagi disana banyak ibu-ibu sholihah yang sudah kukenal sebelumnya. 

Kalau di grup lain, biasanya aku suka skip baca kalau sampai tertinggal diskusi. Tapi kalau tertinggal diskusi di grup mommee, pasti aku bela-belain membaca dari awal sampai akhir walaupun sudah ketinggalan sampai ratusan chat. Sebegitu berharganya percakapan para ibu sholihah tersebut walaupun aku pribadi sejujurnya lebih banyak menyimak dan berkomentar sesekali saja. 

Oh ya, kadang mommee juga mengadakan event-event sih. Kalau kamu mau tahu apa saja kegiatan yang sudah dilakukan mommee atau berkeinginan untuk bergabung, silakan cek di akun instagramnya ya : Akun Mommee.id

 

4. Grup Odop

Materi dari salah satu program ODOP oleh Mbak Nimas

Aku sih belum lama menjadi anggota resmi komunitas ini tapi sejauh ini aku suka bergabung disini. Kalau kamu suka menulis, menurutku kamu kudu gabung disini ya karena komunitas ODOP ini sudah lumayan dikenal di dunia kepenulisan. 

Setiap tahun sepertinya mereka membuka pendaftaran untuk menjadi anggota. Tapi memang gak mudah untuk bisa lolos. 

Kalau aku kemarin harus ikut masa oprec selama enam minggu. Selama masa tersebut aku harus menulis di blog selama enam minggu setiap hari. Banyak juga yang gugur di tengah jalan. 

Selain itu kita juga harus ikut kelas materi setiap minggunya dan ada tantangan pula yang harus dikerjakan. Pokoknya bergabung disini memang menguji komitmen banget.

Aku sendiri sudah pernah ikut berbagai komunitas menulis, tapi sekarang komunitas yang pernah kuikuti ada yang sudah tidak terlalu aktif dan ada juga yang tidak sejalan sehingga aku pun keluar. Intinya untuk saat ini, aku memang sedang fokus di komunitas ODOP saja.
 
Sejauh ini kesanku positif, apalagi komunitas ini membantu para penulis untuk mengembangkan minat dan potensi lewat program-programnya. Kalau kamu suka menulis dan ingin ikut grup ini juga, jangan lupa kepoin akun instagramnya ya : Kepoin Komunitas Odop



Itulah beberapa grup whatsapp yang aku rekomendasikan untuk kamu. Jika ada pertanyaan terkait grup tersebut jangan ragu bertanya ya. Kalau kamu punya grup lain yang kamu rekomendasikan, boleh banget spill disini. Semoga info ini bisa memberikan manfaat ya. Terima kasih sudah membaca! 

Posting Komentar untuk "4 Rekomendasi Grup WhatsApp Versiku "